Kemenag Berinfak, Istighosah dan Tahlil KUA Kebomas di Desa Kedanyang
Gresik,7 Mei 2021
KUA Kebomas bersama Penyuluh Agama Islam Kecamatan Kebomas seakan tak pernah lelah dalam beramal di Bulan Suci Ramadhan 1442 H.
Kesempatan di Bulan Suci ini dimanfaatkan dengan kegiatan-kegiatan yang berkontribusi sosial bagi masyarakat sekitar.
H.Khalili,M.Pdi (Kepala KUA Kec. Kebomas-red) ikut senang dan bersyukur bahwa di bulan suci ini KUA Kebomas beserta Penyuluh Agama mampu melakukan serangkaian agenda kegiatan sesuai dengan rencana program yang telah dicanangkan.
Bertempat di Masjid Mukaromah Desa Kedanyang, hari Jum'at bertepatan tanggal 7 Mei 2021 kegiatan KEMENAG BERINFAK ini dimanfaatkan dengan berbagi santunan pada Fakir Miskin sebanyak 25 paket plus amplop sekaligus dilanjutkan dengan pembacaan Istighosah dan Tahlil.
" Kami (KUA-red) ingin hadir ditengah-tengah bapak dan ibu sekalian, kalau selama ini masyarakat datang ke KUA karena mengurus segala keperluannya, maka sekarang KUA yang gantian mendatangi bapak-ibu sekalian. Jangan sungkan. Kami siap 24 jam melayani bapak-ibu sekalian." jelas H. Khalili dalam sambutannya.
Hadir juga dalam acara tersebut Kepala Desa Kedanyang,Bpk. Achmad Mustofa beserta Kesra Bpk Agus dan Takmir Masjid Mukaromah. Dalam sambutannya, Achmad Mustofa mengucapkan banyak terima kasih sudah ditempati acara Kemenag Berinfak ini dan agar kedepannya bisa dilanjutkan dengan program-program lain yang lebih sinergis. Tak lupa agar beliau mendoakan agar amal ibadah kita selama di Bulan Suci ini diterima oleh Allah SWT.
Alhamdulillah acara berlangsung dengan khidmat dan khusyuk terutama saat jamaah melantunkan bacaan istighosah secara bersama-sama dan ditutup dengan doa. Barakallah.(adminD)
Dokumentasi Foto
Post a Comment